Sambut Tahun 2026, Pemdes Laringgi Gelar Doa dan Dzikir Bersama di Lapangan Lade

Uncategorized30 Dilihat

Laporan: Idris

SOPPENG – Pemerintah Desa (Pemdes) Laringgi, Kecamatan Marioriawa, Kabupaten Soppeng, menyambut pergantian tahun 2025 ke 2026 dengan menggelar doa dan dzikir bersama. Kegiatan religi ini dipusatkan di Lapangan Sepakbola Lade pada Rabu malam (31/12/2025).

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Soppeng, H. Naspiding, S.E., Kepala Desa Laringgi, Eka Wahyuni, S.E., jajaran Badan Permusyawaratan Desa (BPD), para imam desa, serta tokoh masyarakat setempat.

Kegiatan diawali dengan lantunan dzikir yang dipandu oleh Ahmad Musawir, kemudian dilanjutkan dengan tausiah yang dibawakan oleh Ustadz Dr. Sabir, M.Pd. Selain sebagai bentuk syukur, acara ini juga menjadi ajang silaturahmi bagi pengurus dan anggota Majelis Taklim se-Desa Laringgi.

Kepala Desa Laringgi, Eka Wahyuni, S.E., dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas antusiasme warga yang hadir. Menurutnya, kehadiran masyarakat mencerminkan kekompakan yang kuat antara warga dan pemerintah desa.

“Saya bangga atas antusiasme Majelis Taklim dan masyarakat yang meluangkan waktu hadir di sini. Semoga kebersamaan dan silaturahmi ini terus terjaga, sehingga kami di pemerintahan dapat terus memegang amanah untuk bekerja demi kesejahteraan masyarakat,” ujar Eka.

Melalui kegiatan ini, Pemdes Laringgi berharap momentum pergantian tahun dapat menjadi titik awal yang baik untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan mempererat hubungan sosial antarwarga di Desa Laringgi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *